Apa Itu Kalkulator BBM?

Mempunyai kendaraan hemat bahan bakar adalah impian hampir semua pemilik kendaraan di mana saja. Sedikitnya ada 3 faktor utama yang mempengaruhi apakah kendaraan anda hemat bahan bakar atau tidak, yang pertama adalah faktor dari kendaraan itu sendiri, yang kedua adalah kondisi lalu lintas yang dilalui, dan yang ketiga faktor cara mengendarai kendaraan tersebut.

Ukuran hemat atau tidaknya suatu kendaraan biasanya diindikasikan oleh berapa jarak (km) yang dapat ditempuh oleh suatu kendaraan untuk setiap unit volume (biasanya liter) bahan bakar. Di kota-kota besar yang sering mengalami kemacetan di jalan-jalan utamanya, biasanya pengguna kendaraan membagi dua kondisi pengukuran konsumsi bbm: kondisi macet, dan kondisi lancar. Misalnya, sebuah mobil mempunyai konsumsi bbm 1lt untuk 10km jarak tempuh (untuk selanjutnya ditulis 1:10) untuk kondisi macet dan 1:14 untuk kondisi lancar.

Konon katanya jenis bahan bakar juga berpengaruh. Untuk mesin yang hanya boleh menggunakan satu jenis bahan bakar tentu tidak ada pilihan lain. Untuk bahan bakar tertentu, bensin misalnya, saat ini dikenal ada 3 jenis yang dikenal secara umum berdasarkan kadar oktannya. Kalau merujuk ke Pertamina, bensin oktan 88 dikenal dengan nama Premium, oktan 92 Pertamax, dan oktan 95 Pertamax Plus. Produsen lain tentu menggunakan nama yang berbeda. Shell menggunakan nama Super untuk "bensin oktan 92"-nya dan Extra untuk oktan 95.

Gonta-ganti jenis bahan bakar tidak disarankan, sebab tiap mesin kendaraan sudah punya jenis bahan bakar yang direkomendasikan dari produsen kendaraan. Namun kenyataannya banyak kendaraan yang mengacuhkan rekomendasi ini, bahkan tidak jarang pula yang gemar gonta-ganti bahan bakar, entah itu karena selera, kondisi keuangan, iseng, atau alasan lainnya.

Nah,.. jika anda sebagai pemilik kendaraan ingin memantau kinerja kendaraan anda dari hari ke hari khususnya dalam hal konsumsi bahan bakar, kami menyediakan Kalkulator BBM yang disajikan dalam bentuk spreadsheet (tabel dan grafik) yang sangat informatif. Anda dapat mengetahui apa saja yang menyebabkan kendaraan anda hemat atau boros bahan bakar.

Tidak hanya itu, Kalkulator BBM juga merekam pengeluaran anda dalam pembelian bbm, sehingga anda dapat mengetahui dengan tepat berapa pengeluaran anda untuk bbm dari waktu ke waktu.
Untuk anda yang menggunakan kendaraan dengan Kalkulator BBM ini juga dapat digunakan pada kendaraan operasional sebagai record, sehingga ada transparansi yang jelas antara pengguna kendaraan dan pemilik kendaraan.





Silahkan masuk ke halaman download untuk memperoleh Kalkulator BBM ini secara GRATISS!!
Dijamin 100% gratiss!!